Kamis, 07 Agustus 2014

JILBOOBS KATANYA

Heran juga kalau istilah ini baru muncul sekarang, karena fenomenanya sudah sejak cewek-cewek Indonesia mencoba berjilbab. Memang ada beberapa cewek yang ingin menutup aurat, tapi dengan cara yang agak salah. Mereka memakai jilbab, tapi baju over press body alias ketat mulai atas sampai bawah.

Kalau menurut saya, ini biasa saja. Mungkin mereka masih labil dan bingung dengan pilihan hidup. Maksud hati ingin menuruti perintah agama, tapi di sisi lain masih ada rasa ingin eksis. Malah mungkin yang model begini lebih gampang dapat jodoh karena cowok jadi tidak seperti membeli kucing dalam karung. Memperbaiki dandanan mereka bisa dilakukan setelah menikah. Dan laki-laki yang bisa sukses mengubah dandanan jilboobers ini pasti dapat pahala super karena berhasil mendidik istrinya dengan benar. And got a very nice bonus.. Nice boobs.. =)
Ada cowok yang nggak setuju dengan saya?
Hehe.. the truth is, ini adalah hak mereka. Stop judging, karena belum tentu orang-orang berjilbab besar lebih baik moralnya daripada para jilboobers, dan sebaliknya. Salah satu image yang terpatri dalam benak masyarakat sekarang adalah, kalau jilbab besar istri teroris, kalau jilbab kecil perek. What the hell??
Saat foto-foto di atas muncul ramai di media sosial, komentar-komentar pedas mengerikan juga mengikuti di bawahnya. Padahal ini fenomena lama, dan sangat banyak sekali di sekitar kita, bukan cuma yang nggak sengaja tertangkap kamera. Maksud saya, kalau nggak suka, kenapa nggak langsung aja bilang di depan orangnya? Kenapa harus mencela di medsos dengan kalimat-kalimat jahat?

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

39

Kalau kata film Tusuk Jelangkung, hari lahir dan weton orang itu akan terulang tiap 39 tahun. Jadi misalnya lahir tanggal 9 Maret 1993, Sela...